Jumat, 04 Februari 2022, Jumat, Februari 04, 2022 WIB
Last Updated 2022-02-04T07:39:33Z
Berita DaerahBerita IndonesiaKesehatanWay Kanan

Camat Negri Agung Ajak Jajaran Dan Warga Berolahraga Untuk Meningkatkan Kesehatan


Way Kanan, BeritaIndoTerkini .Com – Jajaran Pemerintah Kecamatan Negeri Agung, mengadakan senam bersama yang di ikuti oleh Kepala UPT Pertanian, Kepala UPT Puskesmas, Kepala Kampung Negeri Agung, Sekretaris Kampung Bandar Dalam dan Masyarakat Sekitar yang sempat ikut sertakan diri. Jum’at (04/02/2022)



“Untuk meningkatkan kesehatan dan sehingga terjauh dari paparan virus corona, Seperti aktifitas bekerja biasanya membawa keletihan secara lahir maupun batin. Oleh karena itu sudah menjadi agenda kami untuk mengadakan senam pagi bersama, senam pagi diadakan di halaman kantor Kecamatan Negeri Agung dan dipandu oleh instruktur senam profesional,”Ungakap Camat Negeri Agung Hepi Haryanto, S.E


Camat Negeri Agung, Hepi Haryanto, S.E menjelaskan melalui kegiatan Senam Kesegaran Jasmani, pihaknya bermaksud meningkatkan kebugaran di kalangan jajaran dan ASN bersama segenap warga sekitar Kecamatan Negeri Agung.


“Setelah sibuk dengan pekerjaan dan rutinitas, kita tetap harus rutin berolahraga agar tubuh tetap bugar dan pikiran cemerlang. Lagipula dalam tubuh yang sehat terdapat jiwa yang sehat,” Jelas Camat


Camat menambahkan melalui ajang informal tersebut pihaknya berupaya membangun ruang dialog dengan warga, tokoh masyarakat dan para pemangku kepentingan khususnya terkait permasalahan wilayah.


“Jadi sambil berolahraga, warga bisa curhat mengenai persoalan wilayah untuk bisa dicarikan solusinya. Kami juga siap menerima masukan, saran hingga kritik dari masyarakat untuk perubahan dan kemajuan pembangunan di Kecamatan Negeri Agung”imbuhnya Camat.


(TIM BIT)