Senin, 28 Februari 2022, Senin, Februari 28, 2022 WIB
Last Updated 2022-02-28T15:08:53Z
Berita Daerah

Potensial.id Laksanakan Program Pengabdian Di Sektor Pendidikan Yang Ke Dua Kalinya


 Pesisir Barat, BeritaIndoTerkini.Com -POTENSIAL.ID bekerjasama dengan Majelis Telkom Taqwa (MTT) melaksanakan program pengabdian di sektor pendidikan yang kedua kalinya pada 19-20 Februari 2022 sekaligus penyerahan bantuan renovasi ruang kelas SDN 60 krui yang bertempat di Dusun Kupang Pekon Marang kecamatan Pesisir Selatan Kabupaten Pesisir Barat, Provinsi Lampung. Senin,20/02/2022.


“Kegiatan potensial mengabdi kali ini dipusatkan di SDN 60 krui yang lokasinya ditempuh sekitar 1,5 jam perjalanan dari pusat kota. Akses yang sulit dan minimnya fasilitas pendukung kegiatan belajar mengajar yang menggerakkan kami untuk melakukan pengabdian sekaligus menyalurkan bantuan ke sekolah ini” ujar Riri Wulandari, Ketua Pelaksana potensial.id mengabdi 2.



Program tersebut diisi dengan berbagai kegiatan, seperti bimbingan belajar, pentas seni,, dan lomba-lomba yang harapannya dapat meningkatkan semangat belajar murid SDN 60 krui. Potensial.id melibatkan karang taruna dusun kupang untuk menyukseskan acara ini. Agenda ditutup dengan penyerahan bantuan renovasi ruang kelas yang dihadiri oleh kepala sekolah, dewan guru, kepala dusun kupang mulya, dan kepala kupang dusun ulu. Bantuan yang diberikan berupa material bangunan seperti seng, batu bata, semen, dll.



“Dengan sedikit bantuan material bangunan untuk renovasi ruang kelas ini harapannya dapat menciptakan kondisi belajar mengajar yang lebih nyaman untuk sekolah SDN 60 Krui”. tambah Riri.

Rangkaian kegiatan potensial.id pengabdian berjalan dengan lancar dan serta mendapat respon positif dari pihak dusun kupang dan sekolah.




Kepala SDN 60 Krui, Darwis S.Pd berharap potensial.id dapat terus melakukan pengabdian ke sekolah-sekolah lainnya dalam rangka menjalankan amanat  UUD 1945 yaitu mencerdaskan kehidupan bangsa.

“semoga kegiatan ini bisa dilaksanakan secara continue dan bisa memberikan inspirasi bagi kaum muda masa kini”. Tutupnya.