Way Kanan, BeritaIndoTerkini.Com -Untuk mengetahui progres kegiatan Pembangunan yang di Danai dari Dana Desa, Pendamping Desa, Tim Pemerintah Kecamatan Rebang Tangkas, melakukan monitoring dan evaluasi (monev) terhadap kegiatan dana desa maupun Anggaran Dana Desa tahun 2022 Tahap 1, di Kampung Tanjung Tiga ,Kamis (30/06/2022).
Hadir dalam kegiatan tersebut Tim Monitoring dari Kecamatan Yang Dipimpin Oleh Camat Rebang Tangkas Beserta Staff Dan Jajaran nya , Kepala Kampung Tanjung Tiga, Bhabinkamtibmas, Babinsa, Seluruh Aparatur kampung, Tokoh Adat dan Tokoh masyarakat.
Kepala Kampung Tanjung Tiga Saat Dikonfirmasai Terkait Kegiatan monitoring di kampung Lebak peniangan Menyampaikan, "Dalam monev tahap satu belum ada bangunan fisik yang masih dalam tahapan persiapan administrasi, Aset-Aset kampung dan untuk pembangunan yg menjadi perioritas pemeritah kampung tanjung tiga"Sampai yose darsa, S. Pd
"Dalam tahap 1 ini memang blum ad bangunan fisik".Imbuhnya.
Harapan Kepala Kampung Tanjung Tiga dalam tahap selanjut nya dapat memberikan pembangunan, Dan pelayanan untuk menciptakan kampung yang pembangunan nya adil dan merata.
Dikesempatan yang Sama Camat Rebang Tangkas Nurhadi Irawan, S. Sos. menjelaskan Kegiatan monitoring dimaksudkan untuk mengetahui perkembangan kinerja penyelenggaraan pemerintahan kampung pada aspek perencanaan dan pelaksanaan kegiatan kampung, evaluasi serta pelaporan.
Selain itu, monitoring dan evaluasi Tim Kecamatan kali ini lebih disasarkan sebagai pendampingan dan pembinaan terhadap pemerintah kampung, agar berjalan sesuai dengan tupoksi yang ada, Tutup .
(Asminarti)