Selasa, 15 November 2022, Selasa, November 15, 2022 WIB
Last Updated 2022-11-15T08:04:21Z
Berita Polri

Demi Masyarakat Polres Pesawaran Terjun Langsung Bantu Korban Banjir Dan Longsor


 Pesawaran, BeritaIndoTerkini.Com - Polres Pesawaran kembali bantu korban banjir dan tanah longsor, dalam kegiatannya berjibaku di Desa Sukamaju dan Desa Pagar Jaya, Kecamatan Punduh Pedada, Kabupaten Pesawaran, Rabu (09/11/22).


Kapolres Pesawaran AKBP Pratomo Widodo S.IK, M.Si (Han) menyampaikan, langkah tersebut wujud nyata Polri peduli bencana alam yang melanda di dua (2) desa wilayah hukum Polsek Padang Cermin.


"Jadi kami hadir ditengah-tengah masyarakat tidak hanya menangani permasalahan hukum saja, namun juga peduli dengan bencana alam banjir seperti yang terjadi di Desa Sukamaju dan Desa Pagar Jaya Punduh Pedada Pesawaran," ujar AKBP Pratomo Widodo saat dikonfirmasi, Kamis (10/11). 


Kapolres menyampaikan, bantuan nasi bungkus diberikan kepada korban terkena banjir, dikarenakan peralatan memasak terendam dan akses jalan rusak dan tertimbun longsor.


"Selain berbagi nasi bungkus juga bergotongroyong membersihkan tanah-tanah longsor dan sisa-sisa lumpur pasca banjir diakibatkan curah hujan yang tinggi dan adanya pendangkalan sungai, ditambah tanggul jebol," kata Kapolres.


(Tim BIT)