Senin, 07 November 2022, Senin, November 07, 2022 WIB
Last Updated 2022-11-07T06:12:36Z
Berita peristiwa

Dua Kereta Api Adu Kambing, Empat Orang Jadi Korban


Lampung Tengah, BeritaIndoTerkini.Com Beredarnya Dua video kereta api batu bara rangkaian panjang (barabanjang_red) terlibat tabrakan di Stasiun Rengas, Lampung Tengah, skitar pukul 02.30 WIB Senin (07/11/2022) 


Tabrakan antara kedua kereta api itu berawal saat KA babaranjang dari arah Stasiun Bekri dengan nomor Plb 3031A melintas di jalur I Stasiun Rengas. Kemudian datang dari arah berlawanan KA babaranjang dengan nomor Plb 3056A melalui Stasiun Tegineneng yang juga masuk jalur I Stasiun Rengas Akibatnya keduanya langsung beradu di jalur tersebut. 


Sa'at dikonfirmasi, PT Kereta Api Indonesia (KAI) memastikan ada empat korban dalam insiden itu.

"Ada empat orang korban diantaranya dua masinis dan dua asistennya," Jelas Jaka Jarkasih Humas PT KAI Divre IV Tanjung Karang


Jaka Menegaskan bahwa empat korban yang terdiri dari masinis dan asisten itu hanya mengalami luka dan saat ini sedang dirawat di RS Urip Sumoharjo, Bandar Lampung.


"Korban mengalami luka-luka dan saat ini sedang dirawat di RS Urip Sumoharjo, Kondisinya mulai berangsur membaik" Katanya menurut informasi. 


Sebagi Informasi, Dalam peristiwa ini pihak PT KAI belum mengetahui pasti penyebab pasti kecelakaan tersebut karena masih dalam penyelidikan dan mengevakuasi kereta dari perlintasan.

(deka)