Rabu, 12 Juli 2023, Rabu, Juli 12, 2023 WIB
Last Updated 2023-07-12T14:11:01Z
Berita Daerah

Sekda Way Kanan Pimpin Langsung Evaluasi Pemantuan Pemenuhan Standar Pelayanan Publik

 


Way Kanan, BeritaIndoTerkini.Com - Pemerintah Kabupaten Way Kanan mengevaluasi pemantauan Pemenuhan Standar Pelayanan Publik Pra Penilaian oleh Ombudsman di lingkungan kerja pemkab Way Kanan, Rabu (12/07/2023)


Kegiatan yang dipimpin langsung oleh Sekretaris Daerah Kabupaten, Saipul, M.Ip di dampingi Tim Inspektorat Daerah Kabupaten, Dinas Komunikasi dan Informatika, Kepala Dinas/Sekretaris masing-masing OPD dan Bagian Organisasi Setdakab. Adapun pemantauan tersebut berlangsung pada satuan Dinas Sosial, Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu, Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil, serta Dinas Pendidikan dan Kebudayaan. 


Dalam kunjungannya, Sekda Saipul menyampaikan kepada seluruh OPD untuk lebih memaksimal pelayanan publik yang ada kepada masyarakat, sebagai wujud nyata dari salah satu komitmen Pemerintah Kabupaten. 


"Evaluasi ini sebagai pengulas dari evaluasi yang sebelumnya telah dilakukan oleh Ombudsman hari ini kami hanya mengulas kembali dari apa yang telah dilakukan oleh Ombudsman sebelumnya serta atas apa yang menjadi catatan untuk dilakukan pembenahan sebelum dilakukan penilaian,"Tegas Saipul


Dia berharap kepada para Kepala OPD dan seluruh jajaran untuk benar-benar memahami apa yang terdapat pada pelayanan publik agar pelayanan dapat berjalan dengan maksimal,"Harapnya.

(TIM BIT)