Jumat, 04 Agustus 2023, Jumat, Agustus 04, 2023 WIB
Last Updated 2023-08-04T10:05:38Z
berita daerah

Kapolres Way Kanan Jalin Silaturahmi Dengan Tokoh Agama Kabupaten Way Kanan

 



Way Kanan, BeritaIndoTerkini. Com-Kunjungan Kapolres Way Kanan AKBP Pratomo Widodo, S.I.K., M.Si ( HAN ) kepada Tokoh Agama Kabupaten Way Kanan atas nama Hi. CHUMAERI, ZA sekaligus Melaksanakan Solat Jum'at di Masjid Al Ittihad Komplek Ponpes Miftahul Anwar Dusun Tanjung Sari Kelurahan Tiuh Balak Pasar Kecamatan Baradatu Kabupaten Way Kanan, Jum'at(04/08/2023).



Kunjungan tersebut tampah dihadiri AKBP Pratomo Widodo, S.I.K., M.Si ( HAN ) (Kapolres Way Kanan)  

Kompol Edy Saputra, SH, MH ( Kapolsek Baradatu )

- Kasat Intelkam Polres Way Kanan 

- Kasat Lantas Polres Way Kanan 

- Kasat Bimas Polres Way Kanan 

- Hi. CHUMAERI, ZA ( Pengurus Ponpes Miftahul Anwar Kab. Way Kanan )

 Kapolres Way Kanan dan PJU Polres Way Kanan tiba di Polsek Baradatu kemudin mengecek Kesiapan Anggota Polsek Baradatu, Kebersihan Mako Polsek Baradatu, Mengecek Tahanan dan memberikan arahan kepada Pers Polsek Baradatu.


Kemudian Pukul.11.30 Wib Kapolres Way Kanan dan PJU Polres Way Kanan dan Kapolsek Baradatu tiba dirumah Ustadz Hi. CHUMAERI, ZA di Ponpes Miftahul Anwar Dusun Tanjung Sari Kelurahan Tiuh Balak Pasar Kecamatan. Baradatu Kabupaten Way Kanan guna bersilaturahmi


Kapolres Way Kanan bersama PJU Polres Way Kanan beserta Kapolsek Baradatu dan anggota melaksanakan Sholat Jumat berjamaah di Masjid dan setelah Sholat Jumat Kapolres Way Kanan menyampaikan :


- Memperkenalkan Diri dan Memperkenalkan Personil Polres Way Kanan yang ikut hadir 

- Mohon doa kepada Jamaah Masjid untuk mendoakan Kapolres Way Kanan dan seluruh Anggota Polres Way Kanan dalam bertugas di Polres Way Kanan 


- Mengajak Jamaah untuk memperkuat ukuwah islamiyah dan Toleransi antar umat beragama dan ikut menjaga kamtibmas menghadapi Tahun Politik.


- Untuk Jamaah dan Masyarakat agar jangan mudah tergoda oleh fitnah yang muncul di media sosial yang dapat memecah Persatuan bangsa, 


- Mengajak Jamaah untuk sama- sama menjaga keamanan diwilayah Kabupaten Way Kanan, dan Kapolres Way Kanan berharap jamaah jangan mudah terpancing dengan berita atau isu isu yang belum tentu kebenarannya.


- Kegiatan ini akan kami laksanakan juga ke tempat- tempat ibadah lainnya, namun pada hari ini saya atas ridho Allah SWT bisa berkesempatan disini.


-Harapan kami melalui Tahun Politik ini, kita dapat memiliki pemimpin yang Adil dan memberikan harapan yang dapat membela Nusa dan Bangsa.


Semoga masyarakat dapat ikut menjaga toleransi antar umat beragama serta dapat menjaga keamanan dan ketentraman di Wilayah Kabupaten Way Kanan. Ujar Kapolres


Sementara itu Ustadz Hi. CHUMAERI, ZA dan keluarga menyampaikan sangat senang Atas kunjungan Bapak Kapolres Way Kanan dan PJU Polres Way Kanan di rumah kediamannya


"Semoga kegiatan silaturahmi ini dapat berjalan dengan berkelanjutan, dan Ustadz Hi. CHUMAERI, ZA mendoakan Kapolres Way Kanan dan seluruh Anggota Polres Way Kanan dapat menjalankan tugas di Polres Way Kanan dalam lindungan Allah SWT", Tutupnya(Red)