Selasa, 03 Oktober 2023, Selasa, Oktober 03, 2023 WIB
Last Updated 2023-10-03T15:43:48Z
Daerah

Wakil Bupati Way Kanan Buka Langsung kegiatan Bimtek Peningkatan Pemasaran UKM melalui E-Katalog Lokal

 


Way Kanan - Beritaindoterkini.com,

Dalam rangka mendukung penerapan E-Katalog lokal bagi para pelaku UMKM yang ada di wilayah kabupaten Way kanan,Dinas Koperasi dan UKM kabupaten Way kanan adakan kegiatan Bimbingan teknis peningkatan pemasaran UKM melalui E-Katalog lokal, bertempat di Aula TP-PKK kabupaten way kanan,Selasa (3/10/2023).


Sebagai informasi, E-Katalog adalah aplikasi belanja online yang dikembangkan oleh Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah (LKPP), aplikasi ini menyediakan berbagai macam produk dari berbagai komoditas yang dibutuhkan oleh pemerintah,salah satunya adalah Produk-produk yang di produksi oleh para pelaku UMKM Lokal yang ada di wilayah kabupaten way kanan.


Hadir dalam kesempatan Tersebut,Wakil Bupati Way kanan Drs,Ali Rahman,MT,Kepala Dinas Koperasi dan UKM Kabupaten Way kanan Desta Budi Rahayu N ,S,STP,Joni Kurniawan,SE,MM (Narasumber),Chandra SE,MM Kabid pemberdayaan udah mikro,P2UMK Propinsi Lampung Fauzan Fuadi dan 50 peserta para pelaku UMKM dari berbagai kecamatan yang ada di wilayah kabupaten way kanan.


Dalam sambutan dan sekaligus membuka acara ,Wakil Bupati Way kanan Menjelaskan menurut data tahun 2022 kabupaten way kanan memiliki 30.000 lebih para pelaku usaha mikro.

Hal ini lah yang menjadi tugas kita bersama,terutama Dinas koperasi dan UKM kabupaten way kanan untuk mendampingi, mempasilitasi,membina,maupun memberikan akses pasar dan teknologi agar para pelaku UMKM mampu bersaing meningkatkan kualitas dan omset penjualan dari produk UMKM itu sendiri.


Ali Rahman juga menambahkan'"ucapan terimakasih dan mengapresiasi kegiatan kegiatan Bimbingan teknis peningkatan pemasaran UKM melalui E-Katalog lokal, mengingat penerapan E-Katalog merupakan langkah penting dalam menjawab tuntutan zaman yang semakin digital",ujarnya.


Kepala Dinas Koperasi dan UKM kabupaten way kanan Desta Budi Rahayu N,S,STP  berharap,melalui kegiatan ini,para peserta di harapkan dapat menerima manfaat dan dapat meningkatkan pemasaran produk melalui platporm E-Katalog,sehingga kedepannya para pelaku UMKM yang ada di kabupaten way kanan dapat terus berkembang,unggul dan sejahtera",tutupnya.


Tim BIT