Rabu, 01 November 2023, Rabu, November 01, 2023 WIB
Last Updated 2023-11-01T15:47:03Z
Nasional

Update Prakiraan Cuaca Besok Kamis, 02 November 2023

 



BeritaIndoTerkini.com, Jakarta - Dilansir dari Laman Resmi bmkg.go.id Rabu, 01/11/2023 Update prakiraan cuaca Indonesia yang berlaku 2 November 2023 secara umum.


Untuk prediksi Prakiraan angin di permukaan masih didominasi dari arah Timur dan Tenggara dengan kecepatan berkisar antara 10 hingga 55 km/h Kemudian untuk Prakiraan gelombang wilayah Indonesia yang berkisar antara 2,5 hingga 4 meter terdapat di wilayah samudra Hindia Barat Lampung hingga di selatan pulau Jawa untuk suhu udara di kota-kota besar Indonesia berkisar antara 18 hingga 36 derajat Celcius dan kelembaban berkisar antara 45 hingga 100%.


Kemudian selanjutnya prediksi tingkat kemudahan terbakar di lapisan atas permukaan tanah ditandai dengan warna merah menunjukkan potensi kemudahan terbakar yang sangat tinggi berada di wilayah Sumatera Selatan kemudian kepulauan bangkaa Belitung di Lampung sebagian kecil Banten Jawa Barat bagian Timur Jawa Tengah hingga ke Pulau Nusa Tenggara bagian timur kemudian untuk wilayah Kalimantan berada di sebagian kecil Kalimantan Barat Kalimantan Tengah Kalimantan Selatan bagian Utara Kalimantan Timur Dan juga sebagian kecil Kalimantan Utara serta di pulau Sulawesi berada di kota Gorontalo dan juga di Sulawesi bagian selatan, selanjutnya untuk di wilayah Timur Indonesia yaitu Kepulauan Maluku dan juga di Papua untuk itu BMKG menghimbau kepada masyarakat yang berada di wilayah tersebut agar menghindari aktivitas yang dapat menimbulkan kebakaran hutan dan lahan.


Kemudian lagi prakhiran cuaca di kota-kota besar wilayah Indonesia  diawali dari pulau Sumatera, untuk kota Tanjung Pinang esok hari diprediksi akan terjadi hujan dengan intensitas ringan di Pekanbaru dan Medan terdapat potensi hujan dengan intensitas redang dan waspadai potensi hujan petir bagi masyarakat yang berada di Banda Aceh dan di Kota Padang.


Masih dari pulau Sumatera bagi masyarakat yang berada di Palembang esok hari diprediksi akan Berawan namun terdapat potensi hujan dengan intensitas ringan di kota Jambi dan Bengkulu waspada adanya kabut di Pangkal Pinang dan di Kota Bandar Lampung.


Kemudian beralih ke pulau Jawa bagi masyarakat yang berada di Surabaya masih diprediksi akan cerah Berawan untuk di Jakarta dan Yogyakarta diprediksi akan cenderung Berawan namun terdapat potensi hujan dengan intensitas ringan, bagi masyarakat yang berada di Kota Serang dan kota Semarang dan untuk di kota Bandung diprediksi akan terjadi hujan dengan intensitas sedang Kemudian untuk kota Denpasar diprediksi akan cenderung Berawan Mataram terdapat potensi hujan ringan dan di kota Kupang cenderung akan cerah Berawan.


Sedangkan untuk prediksi di pulau Kalimantan secara umum diprediksi akan terjadi hujan dengan intensitas ringan di Kota Tanjung Selor banjangmasin dan Palangkaraya terdapat potensi kabut di Kota Samarinda dan perlu diwaspadai hujan dapat disertai kilat atau petir di Kota Pontianak.


Kembali ke pulau Sulawesi esok hari kota Manando dan Kendari diprediksi akan cenderung Berawan namun terdapat potensi hujan ringan di kota Gorontalo Palu Mamuju dan Makassar.


Terakhir untuk wilayah timur Indonesia Kota Ambon Manokwari dan Jayapura diprediksi akan terjadi hujan dengan intensitas ringan untuk Kota Ternate diprediksi akan terjadi hujan dengan intensitas sedang.


Reporter : Nurul Iza Fitriah BMKG


Tim BIT