Sabtu, 24 Februari 2024, Sabtu, Februari 24, 2024 WIB
Last Updated 2024-02-24T15:34:08Z
DaerahPolri

Aipda Nurman Fauzi, S. Pd Dampingi Camat Baradatu Pengecekan Giat OSN, O2SN, FL2SN dan Pentas PAI Tingkat SD

 




Way Kanan, -  Beritaindoterkini.com, Mewakili Kapolsek Baradatu Kanit Propam Aipda Nurman Fauzi, S.Pd mendampingi Camat Baradatu Pawit Abimaba, S.Pd, M.Pd melakukan pengecekan kegiatan OSN, O2SN, FL2SN dan Pentas PAI tingkat SD Kecamatan Baradatu tahun 2024 bertemakan " Talenta Olahraga dan Seni Menginspirasi " yang berlangsung di SDN Setia Negara, Waterpall Setia Negara dan Lapangan Sriwijaya Kecamatan Baradatu, Kabupaten Way Kanan, Sabtu (24/02/2024) 


Turut hadir K3S dan Seluruh Kepala Sekolah SD Negeri Maupun Swasta se- Kecamtan Baradatu, Peserta siswa SD baik negeri maupun swasta se- kecamatan Baradatu


Camat Baradatu Pawit Abimaba, S.Pd, M.Pd menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan agar peserta didik tingkat sekolah Dasar dapat mengembangkan ide-ide dan kreativitasnya di bidang seni serta karya-karya nyata yang diminati oleh peserta didik sejak dini sampai kelak dewasa, sehingga rasa percaya diri terhadap kemampuan yang dimiliki semakin besar.


"Harapannya agar peserta didik memiliki kesempatan untuk berprestasi dan menggali potensi di bidang Seni," Ujar Camat Baradatu Pawit Abimaba, S.Pd, M.Pd


Adapun kegiatan lomba diantaranya : Kid Atletics, Renang, Bulutangkis, Pencak Silat, Karate, Pantomim, Tari Kreasi, Karya Anyam, Solosong, Cergam, MTQ, Pidato, Cerdas Cermat ( IPA, MTK dan PAI )


Tim