Kamis, 29 Februari 2024, Kamis, Februari 29, 2024 WIB
Last Updated 2024-02-29T00:38:28Z
Daerah

Pembagian Beras di Kampung Tanjung Dalam Demi Mempertahankan Harga Bahan Pokok.

 



Way Kanan - Beritaimdoterkini.com,

Dalam rangka meningkatkan ketahanan pangan nasional, Pemerintah Kampung Tanjung Dalam, Kecamatan Bumi Agung, Way Kanan bekerja sama dengan Badan Pangan Nasional melaksanakan program pembagian beras kepada masyarakat Kampung Tanjung Dalam yang berstatus ekonomi rendah. Program ini dilakukan untuk memenuhi kebutuhan pokok masyarakat Indonesia dalam hal pangan dan menstabilkan harga bahan pokok di pasar, Rabu 28/02/2024


Kepala  Kampung Tanjung Dalam Iwan Fatra yang di wakili Sekretaris Kampung Tanjung Dalam Maryono dan Kasi Kesra Ajid langsung membagikan ke 264 KPM masyarakat Mpung Tanjung Dalam. 


Di tempat terpisah Kepala Kampung Tanjung Dalam Iwan Fatra " program ini dapat berjalan lancar dan masyarakat datang beramai-ramai untuk mendapatkan bantuan beras dan 

turut membantu melaksanakan program ini mulai dari menyiapkan lokasi yang bertempat di Balai Kampung Tanjung Dalam dari waktu pelaksanaan program pembagian beras, hingga pendataan masyarakat Kampung yang telah mendapatkan beras, Kata Iwan Fatra. 

Tim