Jumat, 02 Februari 2024, Jumat, Februari 02, 2024 WIB
Last Updated 2024-02-02T04:16:32Z
Daerah

Sri Numpi Kampung Ke-2 Setelah Tanjung Dalam Kabupaten Way Kanan Bagikan BLT DD Tahap 1 Ta.2024

 





Way Kanan - Beritaindoterkini.com,

Pemerintah Kampung Sri Numpi, Kecamatan Bumi Agung, Way Kanan melaksanakan program pembagian Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa tahun 2024 tahap ke - 1 di Balai Kampung Sri Numpi, Jumat 02/02/2024.


Hadir dalam kegiatan ini Camat Bumi Agung Firdaus dan unsur kecamatan, Babhinsa,Bhabinkamtibmas, BPK, Kepala Kampung Sri Numpi Asep Sunandar dan Aparatnya, dan undangan lainnya. 


Camat Bumi Agung Firdaus dalam penyampaiannya  " program ini bertujuan untuk membantu Pembagian Langsung Tunai Tahap ke-1Tahun 2024 yang bertujuan untuk membantu Keluarga Penerima Manfaat (KPM) yang terdampak ekonomi.


" Yang lebih menjadi kebanggaan kita bersama lagi bahwa Kampung Sri Numpi adalah Kampung di Way Kanan yang ke-2 setelah Kampung Tanjung Dalam dalam pencairan DD 2024 dan penyaluran BLT, ungkap Firdaus.

"Saya ucapkan selamat dan trima kasih kepada Kepala Kampung Sri Numpi Asep Sunandar, Aparatnya dan masyarakat Kampung Sri Numpi yang telah bahu membahu sehingga pencapaian target untuk realisasi DD 2024 bisa tercapai. 

Program BLT Dana Desa tahun 2024 ini ditujukan untuk 16 KPM yang berada di wilayah Kampung Sri Numpi. Setiap KPM akan menerima bantuan sebesar Rp 900.000 ribu selama 3 bulan (Januari,Februari dan Maret ) Kami berharap bantuan ini dapat membantu meringankan beban ekonomi keluarga penerima manfaat di Kampung Bumi Agung" ujar Firdaus.

 

Sementara itu Kepala Kampung Sri Numpi Asep Sunandar juga menjelaskan bahwa pembagian BLT Dana Desa tahun 2024 ini dilakukan setelah mempertimbangkan kondisi perekonomian dan sosial masyarakat Kampung Sri Numpi"Kami berharap bantuan ini dapat digunakan dengan bijak oleh keluarga penerima manfaat untuk kebutuhan sehari-hari," Ungkap Asep. 


Program pembagian BLT Dana Desa tahun 2024 di Kampung Sri Numpi ini mendapatkan apresiasi dari tokoh masyarakat setempat yaitu Yosep yang mengungkapkan  sangat berterima kasih kepada Pemerintah Kampung Sri Numpi yang telah memberikan bantuan kepada masyarakat yang memang sangat membutuhkan untuk menerima bantuan tersebut. Semoga bantuan tersebut dapat bermanfaat bagi para KPM, kata Yosep. 


Pembagian BLT Dana Desa tahun 2024 ini diharapkan dapat membantu masyarakat Kampung Sri Numpi untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari dan meningkatkan taraf hidup mereka.


 Pemerintah Kampung Sri Numpi juga berkomitmen untuk terus melakukan program-program yang bermanfaat bagi masyarakat setempat.

Kegiatan berjalan tertib, aman dan kondusif. 



Tim